Goeroe Indjil
MENGADJAR ORANG BANJAK BERMOERAH HATI
Sekali-kali tidaklah haroes pengerdja jang membangoenkan koempoelan-koempoelan jang ketjil disana-sini itoe memberikan pengertian kepada orang jang baharoe datang kepada pertjaja itoe, bahwa Allah tidak mengharap sama dia orang akan bekerdja dengan oesaha masing-masing dan oleh pemberiannja. Seringkali bahwa orang jang menerima kebenaran itoe ada dari antara orang-orang miskin didoenia ini; tetapi dia orang tidak haroes berboeat hal ini djadi dalih boeat alpakan segala pekerdjaan jang diserahkan atas dia orang dengan gantinja terang jang dia orang soedah terima. Dia orang tidak haroes biarkan kemiskinan itoe akan menahankan dia orang dari pada himpoenkan harta dalam soerga. Karena berkat jang boleh didapati oleh orang kaja itoe boleh djoega didapati oleh mereka itoe. Kalau dia orang ada setia dalam memakai apa jang ketjil dia orang peroleh, maka hartanja didalam soerga nanti bertambah menoeroet kesetiaannja. Perhatian jang digoenakan sama pekerdjaan itoelah jang berboeat persembahannja terterima dalam pemandangannja soerga, boekan oleh banjaknja jang dia orang boeat. GI 316.1
Semoea haroes diadjar akan berboeat apa jang dia orang boleh boeat bagai Toehan; akan mem-berikan kepadanja menoeroet pemberian Toehan sama dia orang. Dia minta sebagai miliknja sepersepoeloeh dari pada pendapatannja, baik besar atau ketjil; orang-orang jang menahankan bahagian ini adalah berboeat satoe rampoekan sama Dia, maka dia orang tidak bisa mengharap dapat oentoeng. Meskipoen geredja itoe terdjadi dari pada orang-orang jang miskin, maka tentang pemberian jang beratoer itoe haroeslah diterangkan dengan teroes-terang, dan ditoeroetnja dengan hati. Allah bisa menggenapi segala perdjandjiannja. Tentang pemberiannja tiadalah berperhinggaan, dan Dia memakai semoeanja akan menggenapi kemaoeannja. Dan kapan Dia lihat satoe pekerdjaan jang diboeat dengan setia dalam pembajaran perpoeloehan, seringkali, dalam djalannja jang berboedi, Dia memboeka djalan jang nanti menambahkan. Dia jang menoeroet peratoeran Allah dalam perkara jang ketjil jang diberikan kepadanja, nanti menerima oepah jang sama kepada orang jang memberikan dari pada kelimpahannja. GI 316.2
Begitoe djoega ada benar sama orang-orang jang menggoenakan segala talenta kepandaiannja dengan soeka hati dalam pekerdjaan Toehan, sedang jang lalai menggoenakan jang diberikan kepadanja nanti kena satoe keroegian sama seperti kalau jang ketjil diterimanja itoe ada banjak. Jang bertalenta satoe itoelah, jang menanam talenta itoe dalam tanah, jang mendapat hoekoeman dari Toehan. GI 317.1
* * * * *
Adapoen atoeran Allah dalam pembajaran perpoeloehan itoe adalah banjak bagoes dalam keringkasan dan persamaannja. Semoea orang boleh memegangnja dalam iman dan keberanian, karena permoelaannja adalah soetji. Dalamnja adalah dihoeboengkan keringkasan dan kegoenaan, dan hal itoe tidak minta satoe pengetahoean jang dalam akan mengertinja dan mengerdjakannja. Semoea orang boleh merasa bahwa dia orang bisa berboeat satoe bahagian dalam memadjoekan pekerdjaan menjelamatkan jang moelia itoe. Tiaptiap laki-laki, perempoean, dan pemoeda boleh mendjadi satoe djoeroe koentji bagai Toehan, dan boleh djadi satoe wakil akan membajar panggilan jang diminta kepada perbendaharaan itoe. GI 317.2
Toedjoean-toedjoean jang besar telah dihabiskan oleh atoeran ini. Kalau satoe dan semoea maoe menerimanja, maka satoe-satoe nanti djadikan satoe djoeroe koentji jang berdjaga-djaga dan setia bagai Allah; dan nanti tidak boleh kekoerangan wang memadjoekan pekerdjaan besar itoe akan memashoerkan pekabaran nasihat jang penghabisan kepada doenia ini. GI 318.1