Nasihat Penatalayanan

10/279

3. — Mengapa Allah Menggunakan Manusia Sebagai Pengawal

Allah tidak bergantung pada manusia untuk memajukan pekerjaanNya. NP 18.3

‘ Tetapi untuk memupuk roh suka memberi di dalam diri kita, Ia memutuskan untuk menggunakan manusia melakukan pekerjaan ini. NP 18.4

Setiap perbuatan berkorban demi kesejahteraan orang lain akan menguatkan roh suka memberi di dalam hati orang yang memberi, mengikat dia lebih dekat kepada Penebus dunia. . . . Dan hanya bila kita menggenapi rencana ilahi dalam menjadikan kita maka hidup kita menjadi suatu berkat bagi kita. Semua pemberian yang baik dari Allah kepada manusia akan menjadi kutuk, kecuali manusia itu menggunakannya untuk membawa berkat bagi sesamanya, dan untuk kemajuan pekerjaan Allah di dunia. R&H, 7Desember 1886 NP 18.5