Hidup yang Terbaik
Peluang-peluang Kecil
Janganlah seorang melewatkan peluang-peluang yang kecil untuk mencari pekerjaan yang lebih besar. Engkau mungkin berhasil dalam melakukan pekerjaan kecil, tetapi gagal melakukan pekerjaan yang besar, dan akhirnya kecewa. Engkau akan mengembangkan bakat untuk pekerjaan yang lebih besar dengan melakukan pekerjaan yang engkau hadapi dengan sekuat tenaga. Dengan menganggap sepele kesempatankesempatan sehari-hari, dengan mengabaikan hal-hal sepele yang ada di tangan, sehingga banyak orang menjadi tak berbuah dan layu. HT 132.3
“Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang. “ 14
Janganlah bergantung pada pertolongan manusia. Pandanglah di balik manusia itu Seorang yang ditunjuk Allah untuk menanggung kesusahan kita, memikul beban penderitaan kita, dan memenuhi segala keperluan kita. Dengan mempercayai perkataan Allah, mulailah dengan pekerjaan yang engkau hadapi, dan majulah dengan iman yang tidak goyah. Iman dalam kehadiran Kristuslah yang memberi kekuatan dan ketabahan. Bekerjalah dengan tidak mementingkan diri, dengan usaha yang sungguh-sungguh, dan dengan segenap tenaga. HT 133.1
Di ladang-ladang yang kondisinya tidak menyenangkan dan mengecewakan sehingga banyak orang tidak mau pergi melayaninya, perubahan-perubahan besar telah terjadi atas usaha para pekerja yang mau berkorban. Mereka bekerja dengan sabar dan tabah, tidak bergantung pada kuasa manusia melainkan pada kuasa Allah, dan rahmat-Nya memelihara mereka. Banyaknya kebaikan yang sudah dicapai tidak pernah diketahui di dunia ini, tetapi hasil yang gemilang akan dilihat pada peristiwa besar nanti. HT 133.2
“Katamu: jika Engkau dapat? Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya. “ 15