Pelayanan yang Membahagiakan

57/61

PELAYANAN YANG MEMBAHAGIAKAN SELAMA BERTAHUN-TAHUN

E. G. White Meminta Bantuan. Saudara dan Saudariku: Harta dalam dana miskin, terdiri dari pakaian, dsb., bagi mereka yang membutuhkan, sudah hampir habis. Karena terus timbul kasus yang sangat membutuhkan, dan ada kasus baru yang timbul baru-baru ini, saya kira baik bagi mereka yang mempunyai pakaian, tempat tidur atau uang untuk dibagikan supaya dikirim kemari dengan segera. Kami harap tidak akan ada penundaan setelah mengumpulkannya. Kirimlah sumbanganmu kepada Saudari Smith atau saya sendiri. — Review and Herald, 30 Otober 1860. PyM 318.1

James dan Ellen White Menggabungkan Doa dan Usaha. Sebelum ada sanitarium di antara kita, suami bersama saya memulai bekerja di bidang misionari medis. Kami mau bawa ke rumah kami masalah yang sudah dilepas untuk mati oleh para tabib. Apabila kami tidak tahu apa yang akan dilakukan bagi mereka, kami dengan sangat sungguh-sungguh berdoa kepada Allah, dan Dia selalu mengirim berkatnya. Dia adalah Penyembuh yang berkuasa, dan Dia bekerja bersama kami. Kami tidak pernah mempunyai waktu dan kesempatan mengambil jurusan medis, tetapi kami sukses sementara bergerak dalam takut akan Allah dan mencari kebijaksanaan di setiap langkah. Hal ini memberikan semangat bagi kami di dalam Tuhan. PyM 318.2

Dengan demikian kami menggabungkan doa dengan usaha. Kami menggunakan system pengobatan dengan air, dan kemudian mengajak si penderita menancapkan pandangan kepada Penyembuh yang Agung. Kami memberitahukan kepada mereka apa yang kami akan lakukan bagi mereka. Jikalau kami dapat mengilhami si pasien dengan pengharapan, besar keuntungan bagi mereka. Kami mau agar semua mengambil bagian dalam sanitarium kita dapat memegang erat kuasa Ilahi. Kita percaya pada-Nya dan dalam kuasa Firman-Nya. Bilamana kita berusaha sedapat mungkin demi kesembuhan orang sakit, lalu kita dapat mencarinya supaya bersama kita, dan supaya kita dapat melihat keselamatan-Nya. Kita hanya sedikit mempercayai kuasa yang ada di tangan pemerintah dunia. — Manuscript 49, 1908. PyM 318.3

Dalam Pelayanan dari Rumah ke Rumah. Sebelum ada sanitarium didirikan di sana, suami bersama saya pergi dari rumah ke rumah untuk mengobati. Di bawah berkat Allah kami menyelamatkan banyak jiwa yang sedang menderita. — Letter 45, 1903. PyM 319.1

Perhatian bagi Janda yang Berkekurangan. Tentang Nellie L, Anda tahu bahwa dia seseorang janda yang memelihara tiga orang anak, dan dia bergumul memperoleh pengetahuan agar dia dapat melakukan pekerjaan di bidang taman kanak-kanak, di mana dia dapat menjaga anak bersamanya. Janganlah kita menonton jiwa orang yang sedang malang ini bergumul untuk hidup dan mengorbankan kesehatannya melakukan ini. Saya telah memikirkan sumbangan lepas yang telah di berikan kepada perorangan yang telah menikah di Oakland. maukah sahabat-sahabat ini menggunakan sarana dan menyatakan rasa simpati memberkati janda itu dan anak-anaknya yang tidak mempunyai bapa yang mengharapkan perhatian dan para simpati dalam wujud materi bukankah kasus seperti itu menuntut kita? PyM 319.2

Saya mau membantu Nellie seratus dolar kalau Anda mau melakukan hal yang sama. Sekarang ini dua ratus dolar akan menjadi berkat besar baginya. Maukah Anda melakukan ini demi Kristus? Maukah Anda mengajak orang lain untuk membantu dia memulai hidup? Lebih baik melakukan ini ketimbang menunggu dan membiarkan Nellie kehabisan tenaga dan pemeliharaan lalu jatuh dalam pergumulan, membiarkan anak-anaknya tak tertolong, tak punya ibu, dan harus dipelihara orang lain. Seratus dollar dari Anda bukanlah satu jumlah yang besar tetapi itu menjadi berkat besar baginya. Maukah Anda melakukan ini? Marilah kita membuatnya sebagai sumbangan lepas dan jangan membiarkan kejamnya utang menimpa dirinya yang sedang bergumul di bawah semangat yang sudah patah. Kalau Anda mau melakukanya, silah- kan ambil seratus dolar atas nama saya dari kantor Signs untuk Nellie L. Biarlah kita berdua memodali hal ini dan Tuhan akan memberkati kita. Saya tahu dia akan bergumul dengan segenap kekuatan menjadi mandiri. PyM 319.3

Battle Creek, Mich, 28 Maret 1889. PyM 320.1

SAUDARA C.H. JONES : PyM 320.2

Harap bayar kepada $100 (seratus dolar) sebagai pemberian dari Tuhan yang telah mengangkat saya menjadi penatalayanan sarana. PyM 320.3

“ELLEN G. WHITE” Letter 28, 1889. PyM 320.4